Patroli Tapal Batas, Babinsa Koramil 06/Kateman Imbau Jaga Lingkungan

Kamis, 02 Oktober 2025 | 12:41:35 WIB

KATEMAN – Babinsa Koramil 06/Kateman, Sertu Lendi Piter Siremba, melaksanakan patroli tapal batas di wilayah Desa Air Tawar, Kecamatan Kateman, Kamis (2/10/2025).

Kegiatan patroli ini dilakukan dalam rangka menjaga keamanan dan mencegah potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di daerah perbatasan desa. Dari hasil pemantauan, Babinsa tidak menemukan adanya titik api maupun kepulan asap yang mengindikasikan aktivitas pembakaran lahan.

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Lendi Piter Serimba juga mengimbau masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar, karena selain berbahaya, hal tersebut juga dapat merusak lingkungan dan mengganggu kesehatan warga.

Ia berharap kesadaran masyarakat untuk menjaga kelestarian lingkungan semakin meningkat sehingga wilayah Desa Air Tawar tetap aman, kondusif, dan terbebas dari ancaman karhutla.

“Patroli ini rutin dilakukan, dan kami berharap kerja sama masyarakat tetap terjalin agar lingkungan tetap terjaga,” ujarnya.

Terkini